blog-img-10

Keterangan : Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Hadiri Talkshow Bersama MNC Peduli terkait Pencegahan Stunting di Jakarta

Posted by : Administrator

Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Hadiri Talkshow Bersama MNC Peduli terkait Pencegahan Stunting di Jakarta

Jakarta, 6 Juli 2023- Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Ani Ruspitawati menghadiri talkshow bersama MNC Peduli yang dimoderatori oleh Jessica Tanoesoedibjo di Ruang Residence Lantai 3, Park Hyatt Jakarta, Kamis (6/7). Agenda ini mengusung tema “Pencegahan Stunting Menuju Generasi Indonesia Emas 2045”. Selain Plt Kepala Dinas Kesehatan, hadir pula sebagai narasumber Plt Direktur Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak, Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Lovely Daisy.

Plt. Kepala Dinas Kesehatan menjelaskan, data Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) Tahun 2022, prevalensi stunting anak usia di bawah 5 tahun (balita) DKI Jakarta menurun pada angka 14,8 persen. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta memiliki target di tahun 2024 angka penurunan stunting menjadi 13,5 persen.

“Kami akan berupaya untuk terus melakukan intervensi terhadap penurunan stunting dengan berkolaborasi bersama berbagai pihak di lintas sektor. Sehingga nantinya dapat mempercepat penurunan kasus tersebut, khususnya di wilayah DKI Jakarta”, pungkas Plt Kepala Dinas Kesehatan.

Lebih lanjut, Ani menambahkan penanganan yang telah dilakukan oleh Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta untuk mengatasi stunting dan persoalan kesehatan lainnya, salah satunya melalui program Bergerak Atasi Stunting dan TBC (BERAKSI). "Secara efektif kita mengintervensi bayi dan balita dalam memberikan makanan tambahan," terangnya.

Menurutnya, dengan adanya talkshow interaktif seperti ini, dapat membantu mengedukasi lebih jauh lagi terhadap masyarakat tentang pencegahan dan penurunan stunting yang mengancam anak-anak, khususnya melalui pemberitaan dan konten-konten di berbagai platform milik MNC.

Tidak hanya itu, beliau juga percaya bahwa mempersiapkan generasi emas diperlukan sejak dini. Dinas Kesehatan selalu terbuka dengan berbagai kolaborasi positif terkait penanganan stunting dan berbagai masalah kesehatan lainnya. Ani berharap dengan adanya kolaborasi bersama oleh berbagai pihak seperti dengan MNC Peduli ini, bisa menjangkau hingga ke seluruh kalangan masyarakat di Jakarta.

"Ini juga merupakan salah satu bentuk komitmen Dinas Kesehatan untuk memperluas lagi dalam rangka mengedukasi masyarakat, terkait betapa pentingnya pencegahan stunting dan mempersiapkan Indonesia menuju generasi emas di tahun 2045. Sukses Jakarta untuk Indonesia!" tutup Ani Ruspitawati. [RH]

Kembali

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta

Jl. Kesehatan No 10
Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat,
DKI Jakarta 10160

    Kontak

  • +62213451338
    (Senin - Kamis 08:00 - 16.00 WIB)
    (Jum'at 08:00 - 16.30)

    +62 822-1388-8006 (Hotline)
    (Senin - Kamis 08:00 - 16.00 WIB)
    (Jum'at 08:00 - 16.30)

    dinkes@jakarta.go.id

Media Sosial

   Sitemap