blog-img-10

Keterangan : Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Gelar Edukasi PHBS dan Skrining Kesehatan di MI Al-Baidlo dan SDN 06 Lubang Buaya

Posted by : Administrator

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Gelar Edukasi PHBS dan Skrining Kesehatan di MI Al-Baidlo dan SDN 06 Lubang Buaya

Jakarta, 25 Agustus 2023 - Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta menggelar edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di sekolah dan melakukan skrining kesehatan bagi ratusan siswa-siswi di MI Al-Baidlo dan SDN 06 Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, pada Jumat (25/8). Agenda ini didukung oleh Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Perwakilan Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Dinas PPAPP DKI Jakarta, serta Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka pencegahan dampak penurunan kualitas udara yang terjadi di sekitar ibukota, terutama bagi siswa-siswi yang akan memulai aktivitas belajar di sekolah. Ini juga sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 Pasal 45B ayat (1) Pemerintah, Pemerintah Daerah, Masyarakat, dan Orang Tua wajib melindungi Anak dari perbuatan yang mengganggu kesehatan dan tumbuh kembang Anak. Ayat (2) Dalam menjalankan kewajibannya sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Pemerintah, Pemerintah Daerah, Masyarakat, dan Orang Tua harus melakukan aktivitas yang melindungi Anak.

"Pengambilan sampling ini adalah tindak lanjut dari hasil rapat koordinasi bersama lintas Perangkat Daerah di Provinsi DKI Jakarta terkait penurunan kualitas udara. Hasil dari sampling ini menjadi penting, karena presiden dalam waktu dekat akan melakukan rapat terbatas untuk mengambil keputusan terkait langkah pemerintah selanjutnya dalam menghadapi penurunan kualitas udara," ujar Wakil Ketua KPAI Jasra Putra.

Kepala Bidang Layanan Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Luigi mengatakan bahwa berdasarkan hasil diskusi dan koordinasi sebelumnya, ada dua sekolah yang akan dilakukan intervensi secara edukasi dan juga skrining kesehatan yaitu di Madrasah Al-Baidlo dan SDN 06 Lubang Buaya. Selain melakukan sampling, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta melakukan skrining kesehatan sebagai langkah pencegahan, karena pada dasarnya kekuatan imun anak tidak sekuat orang dewasa. 

“Jadi, perlu ada langkah pencegahan dan penangan terkait kesehatan anak, dan tentu kita yang punya tanggung jawab untuk melindungi anak-anak kita. Sebelum ini, kegiatan skrining kesehatan di sekolah-sekolah memang telah rutin dilakukan Dinas Kesehatan minimal satu tahun sekali melalui jajaran-jajaran puskesmas yang tersebar di seluruh Jakarta," pungkas Luigi.

Dalam melakukan skrining kesehatan, Luigi menambahkan bahwa Dinas Kesehatan menyediakan tenaga kesehatan mulai dari dokter umum, dokter gigi, perawat, tenaga penyuluh promosi kesehatan, dan tenaga kesehatan lingkungan. Mereka akan memeriksa siswa-siswi di kelas 5 dan 6.  

"Kemudian, tenaga kesehatan akan memberikan formulir skrining yang wajib diisi oleh siswa-siswi, baik yang secara langsung bersama tenaga kesehatan di tempat atau pun formulir skrining yang akan diisi siswa-siswi bersama orang tua di rumah. Harapannya, dalam waktu dekat kita bisa mendapatkan hasil dari skrining kesehatan tersebut," ujar Kabid Yankes Dinas Kesehatan.

Melalui kegiatan ini, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta juga melakukan sosialisasi dan edukasi PHBS di sekolah kepada seluruh siswa-siswi yang hadir dalam kegiatan skrining kesehatan tersebut. Hal ini penting sebagai upaya pencegahan siswa-siswi dalam mengatasi dampak penurunan kualitas udara yang mana indikatornya meliputi tidak merokok di lingkungan sekolah, mencuci tangan dengan sabun, olahraga yang teratur, mengkonsumsi jajanan sehat, melaksanakan kerja bakti, membuang sampah pada tempatnya, menggunakan toilet yang bersih dan sehat, memberantas jentik nyamuk dan lain sebagainya. [RH]

Kembali

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta

Jl. Kesehatan No 10
Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat,
DKI Jakarta 10160

    Kontak

  • +62213451338
    (Senin - Kamis 08:00 - 16.00 WIB)
    (Jum'at 08:00 - 16.30)

    +62 822-1388-8006 (Hotline)
    (Senin - Kamis 08:00 - 16.00 WIB)
    (Jum'at 08:00 - 16.30)

    dinkes@jakarta.go.id

Media Sosial

   Sitemap