blog-img-10

Keterangan : Dinas Kesehatan Raih Penghargaan dari Pemprov DKI Jakarta

Posted by : Administrator

Dinas Kesehatan Raih Penghargaan dari Pemprov DKI Jakarta

Menutup Bulan April 2022, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta menerima penghargaan dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta menjadi salah satu perangkat Daerah penerima Penghargaan Atas Komponen Pengungkit Tertinggi, Sistem Akuntablitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP). Pemberian penghargaan ini diterima langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan, dr. Widyastuti, MKM, di Ruang Pola Bappeda, Gedung Balaikota, Jakarta Pusat, Kamis [28/4].

Penghargaan yang diberikan pada hari ini merupakan bentuk perhatian yang luar biasa dari Gubernur DKI Jakarta, atas kontribusi para Kepala OPD dan BUMD di Provinsi DKI Jakarta dalam menyukseskan tata kelola pemerintahan yang baik.

Inspektur Provinsi DKI Jakarta, Syaefulloh Hidayat menuturkan, sebagai perwujudan akuntabilitas pemerintahan yang baik, Pemprov DKI pada tahun 2021 mendapatkan beberapa prestasi membanggakan. Salah satunya adalah menerima penilaian SAKIP dengan predikat "A" dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Sebelumnya tim SAKIP Pemprov DKI Jakarta juga melakukan evaluasi di beberapa perangkat daerah untuk lebih meningkatkan sistem akuntabilitas di pemerintahan Provinsi DKI Jakarta.

“Sebagai bentuk apresiasi atas sejumlah prestasi dan pencapaian tersebut, pada hari ini diserahkan penghargaan oleh Bapak Gubernur kepada Perangkat Kerja Daerah dan Unit Perangkat Kerja Daerah,” ucap Syaefulloh Hidayat.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, dr. Widyastuti, MKM., menuturkan rasa syukur atas penghargaan yang diterima. Ibu Widyastuti mengucapkan terimakasihnya kepada seluruh jajaran di Dinas Kesehatan, sehingga melalui penghargaan ini akan membuat seluruh pegawai berkinerja lebih baik lagi, terukur dan akuntabel.

“Alhamdulilah, kegiatan hari ini merupakan salah satu rangkaian yang sebelumnya sudah berjalan. Yaitu penilaian Sistem Akuntablitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP), dimana Dinas Kesehatan ditunjuk mewakili Pemprov DKI untuk melakukan paparan di depan tim penilai dari Menpan RB, sejak tahun 2019-2021. Selain itu juga dinilai bagaimana kita mampu melakukan reformasi birokrasi menjadi lebih efektif dan efisien. Kita mendapatkan Penghargaan Atas Komponen Pengungkit Tertinggi di jajaran Pemprov, sehingga Pemprov DKI Jakarta menerima SAKIP dengan predikat A di tingkat Kementerian,” ucap Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, dr. Widyastuti, MKM.

Selain itu, Dinas Kesehatan, melalui Puskesmas Kecamatan Taman Sari, juga meraih penghargaan sebagai Unit Kerja Peraih Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Skrining Integrasi Taman Sari (SI - IMUT). Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kepala Puskesmas Kecamatan Taman Sari, dr. Syukur Pelianus T. [prm/hms]

Kembali

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta

Jl. Kesehatan No 10
Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat,
DKI Jakarta 10160

    Kontak

  • +62213451338
    (Senin - Kamis 08:00 - 16.00 WIB)
    (Jum'at 08:00 - 16.30)

    +62 822-1388-8006 (Hotline)
    (Senin - Kamis 08:00 - 16.00 WIB)
    (Jum'at 08:00 - 16.30)

    dinkes@jakarta.go.id

Media Sosial

   Sitemap