Business Matching RAKERKESDA Eksplorasi Peluang Kerjasama di Bidang Kesehatan
Dalam rangka meningkatkan kualitas kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, RakerKesda 2024 menghadirkan sesi Business Matching.
Sesi ini dirancang sebagai platform yang memungkinkan pertemuan antara pemangku kepentingan dalam sektor kesehatan, termasuk pemerintah, lembaga penelitian, organisasi non-pemerintah, serta pelaku industri kesehatan dan teknologi.
Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada pertukaran informasi, tetapi juga pada identifikasi kebutuhan spesifik, pencocokan solusi yang tepat, dan penjajakan potensi investasi.
Dengan adanya sesi Business Matching, peserta RakerKesda memiliki kesempatan untuk berdiskusi langsung, berbagi ide, dan mengeksplorasi peluang kerjasama dalam bidang kesehatan.
Melalui sesi ini diharapkan dapat terjalin kemitraan strategis yang mendorong implementasi teknologi kesehatan terkini, peningkatan akses dan kualitas layanan kesehatan, serta pemberdayaan masyarakat untuk mencapai kesehatan optimal.