blog-img-10

Keterangan : Panggil Ambulans Kini Bisa Lewat JakSehat

Posted by : Administrator

Panggil Ambulans Kini Bisa Lewat JakSehat

Sobat sehat! Salah satu tujuan utama aplikasi JakSehat adalah memberikan banyak manfaat bagi penggunanya. Selain sebagai aplikasi registrasi online, salah satu fitur terpenting dalam aplikasi ini adalah JakAmbulans. Fitur yang satu ini membantu warga yang sedang membutuhkan Ambulans Gawat Darurat (AGD), hanya dengan menekan tombol darurat, tanpa harus pusing-pusing lagi menelepon ke nomor khusus ambulans.  

Adapun cara mendapatkan layanan Ambulans dalam JakSehat sebagai berikut; 

1. Buka aplikasi JakSehat 

2. Pilih fitur JakAmbulans  

3. Memberikan akses JakSehat untuk bisa mengakses lokasi kamu 

4. Masukkan nomor handphone, lalu tekan  “tetapkan nomor handphone” 

5. Periksa nomor handphone yang sudah dimasukkan 

6. Tekan tombol “SOS/darurat” selama tiga detik 

7. Permohonan layanan Ambulans Gawat Darurat terkirim 

Setelah permohonan terkirim, tim AGD Dinkes akan menghubungi dan mengkonfirmasi kembali laporan kamu. Jika laporan sudah terkonfirmasi, AGD akan langsung dikerahkan ke lokasi yang diinformasikan.  

Mudah bukan? Ayo tunggu apalagi, segera download Aplikas JakSehat melalui PlayStore!  

Kembali

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta

Jl. Kesehatan No 10
Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat,
DKI Jakarta 10160

    Contact

  • +62213451338
    (Monday - Thursday 08:00 - 16.00 WIB)
    (Friday 08:00 - 16.30)

    +62 822-1388-8006 (Hotline)
    (Monday - Thursday 08:00 - 16.00 WIB)
    (Friday 08:00 - 16.30)

    dinkes@jakarta.go.id

Social Media

   Sitemap