Diskusi RAKERKESDA Evaluasi Peta Jalan Transformasi
Sesi diskusi keempat RAKERKESDA fokus pada "Evaluasi Peta Jalan Transformasi” dengan narasumber utama Vigi Fikriyah dari Learning Centre Bank DKI.
Diskusi ini diarahkan oleh moderator Savitri Handayana, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan, yang memfasilitasi diskusi untuk menghasilkan pandangan yang mendalam mengenai topik tersebut.
Diskusi ini menghasilkan rekomendasi yang kuat tentang pentingnya membangun Human Capital sebagai pondasi dari transformasi.
Salah satu strategi utama yang diusulkan adalah melalui pengembangan Learning Center yang meliputi beberapa langkah penting:
1 | Penetapan Standar Kompetensi Menetapkan standar kompetensi yang jelas dan terukur untuk setiap peran dalam organisasi. |
2 | Menyusun Sistem dan Pengembangan SDM Mengembangkan sistem yang mendukung pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) secara berkelanjutan. Ini mencakup penyediaan pelatihan, pengembangan keterampilan, dan pembelajaran berkelanjutan yang sesuai dengan kebutuhan organisasi dan individu. |
3 | Mengembangkan Platform Terintegrasi Membangun platform terintegrasi yang mendukung proses belajar dan pengembangan kompetensi secara efisien. |
Rekomendasi ini menekankan pada pentingnya investasi dalam SDM sebagai kunci utama dari setiap proses transformasi.
Dengan fokus pada pembangunan Human Capital melalui Learning Center, diharapkan dapat menciptakan tenaga kerja yang kompeten dan akhirnya mendorong keberhasilan transformasi secara keseluruhan.