blog-img-10

Keterangan : Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Melaksanakan Puncak Acara Pekan Imunisasi Dunia 2022

Posted by : Administrator

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Melaksanakan Puncak Acara Pekan Imunisasi Dunia 2022

Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta melaksanakan puncak acara Pekan Imunisasi Dunia tahun 2022 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat pada Sabtu (23/4).

Tahun ini, Dinkes DKI mengusung tema Sehatkan Keluarga Lewati Pandemi dengan Imunisasi Lengkap yang diadaptasi dari tema global yaitu ‘Long Life for All Pursuit of A Long Life Well Lived’.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, dr. Widyastuti, MKM., memberikan sambutan pembuka serta laporan terkait rangkaian puncak acara Pekan Imunisasi Dunia tahun 2022. Dalam laporannya, Kadinkes berharap Imunisasi tahun 2022 ini dan tahun mendatang, anak-anak dapat terlindungi dari vaksinasi.

“Di tengah pandemi COVID-19, Pemerintah DKI Jakarta telah menjaga cakupan imunisasi rutin selain bagi vaksinasi COVID-19 juga menjaga vaksinasi untuk anak-anak. Kami laporkan bahwa tahun 2020 cakupan dasar vaksinasi lengkap di DKI Jakarta sebanyak 98,8%, kemudian tahun 2021 meningkat 99,6%. Adapun cakupan imunisasi pada usia di bawah 2 tahun memang belum memuaskan pada tahun 2020 adanya penurunan dan hanya mencapai sebesar 80,9%, tetapi pada tahun 2021 mulai meredanya COVID-19 meningkat sebesar 94,9%,” tutur Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, dr. Widyastuti, MKM.

Dalam kesempatan ini pula, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hadir dan memberikan sambutannya. Beliau mengimbau masyarakat untuk melengkapi imunisasi rutin bagi anak-anak. Hal ini bertujuan agar mereka terlindungi dari Kejadian Luar Biasa (KLB) ataupun wabah Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I), seperti Polio, Campak, dan Difteri yang penularannya sangat cepat.

“Untuk itu, dengan momentum pekan imunisasi dunia ini, kami berharap semangat tenaga kesehatan, masyarakat dan jajaran Pemerintah Daerah maupun mitra pembangunan dapat semakin ditingkatkan untuk menjalankan program imunisasi demi tercapainya tujuan keluarga yang sehat dan berkualitas,” Ujar Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (23/4).

Bapak Gubernur juga mengapresiasi kolaborasi vaksinasi Covid-19 sebagai upaya penanggulangan pandemi di Jakarta. Anies lantas memberikan sertifikat ucapan terima kasih kepada beberapa perwakilan mitra kolaborator atas keikutsertaan turun tangan membantu penyelenggaraan vaksinasi Covid-19 di Jakarta.

Perlu diketahui, pada puncak acara Pekan Imuniasi Dunia 2022 ini diadakan talkshow yang mengangkat tema ‘Ayo, Sehatkan Keluarga Lewati Pandemi Dengan Imunisasi Lengkap’, dimoderatori dr. Mesty Ariotedjo, Sp.A, Founder @tentanganakofficial serta menghadirkan beberapa narasumber dari lintas sektor, sebagai berikut:

- dr. Ellen Sianipar, Sp.A (K), Ketua Komda PP KIPI Provinsi DKI Jakarta

- Dr. H. Robi Nurhadi, M.Si, Wakil Sekretaris Komisi Pengkajian Penelitian dan Pengembangan (KPPP) MUI Pusat

- Diding Wahyudin, S.Pd,M.Pd, Kepala Bidang SMK Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta

- Apt. Linda Rheins, S.Si., M.M.Tr, Kepala Humas Forum Komunikasi Komite Sekolah dan Madrasah Nasional

Rangkaian kegiatan lainnya juga dimeriahkan dengan berbagai rangkaian acara berikut:

  • Vaksinasi rutin bayi dan anak
  • Vaksinasi COVID-19 usia 6-18 tahun
  • Vaksinasi booster Pfizer 18 tahun ke atas
  • Hiburan dongeng Kak Heru, dan stand up comedy untuk anak
  • Music performance
  • Pengumuman lomba poster, reels, dan penghargaan lainnya
  • Doorprize, booth, dan hiburan lainnya

 



Kembali

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta

Jl. Kesehatan No 10
Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat,
DKI Jakarta 10160

    Contact

  • +62213451338
    (Monday - Thursday 08:00 - 16.00 WIB)
    (Friday 08:00 - 16.30)

    +62 822-1388-8006 (Hotline)
    (Monday - Thursday 08:00 - 16.00 WIB)
    (Friday 08:00 - 16.30)

    dinkes@jakarta.go.id

Social Media

   Sitemap